Wisatafavorit.com > Indonesia > Jawa Tengah > Tempat Wisata di Jawa Tengah Paling Terkenal

Tempat Wisata di Jawa Tengah Paling Terkenal

Tempat Wisata di Jawa Tengah Paling Terkenal – Sudah tahukah Anda, jika ada banyak sekali tempat wisata di Jawa Tengah yang paling terkenal dan menarik untuk Anda kunjungi? Beberapa diantaranya adalah destinasi wisata yang terkenal seperti yang bisa Anda temukan di kota Semarang dengan kota lama dan lawang sewu, atau di Solo dengan sentra batik dan keratonnya, hingga dengan Ambarawa dengan museum kereta apinya. Namun, untuk lebih jelasnya mengenai beberapa tempat wisata di Jawa Tengah yang paling terkenal, silakan Anda simak beberapa informasi selengkapnya di bawah ini.

inline_552_https://final.wisatafavorit.com/wp-content/uploads/2019/09/wisata-terkenal-di-jawa-tengah-1.jpg

Tempat wisata di Jawa Tengah paling terkenal

Lawang seru, Semarang

Bangunan kuno dari peninggalan Belanda yang telah dibangun pada tahun 1904 ini merupakan sebuah tempat wisata yang ada di Jawa Tengah paling terkenal. Di awalnya, lawang sewu ini adalah kantor pusat sebuah perusahaan kereta api Belanda. Dikarenakan mempunyai pintu masuk yang sangat banyak, jumlah lubang pintunya terhitung ada 429 buah dengan daun pintu yang lebih dari 1.200, sehingga warga Semarang memberi nama lawang sewu, artinya seribu pintu. Salah satu tempat wisata Semarang yang unik ini sering dijadikan sebagai tempat pre wedding bagi sebagian pasangan yang akan menikah.

Jalan pahlawan, Semarang

Ini merupakan jalan terbesar yang ada di Semarang, yang juga menjadi tempat dimana kantor gubernur Jawa Tengah ada, selain polda Jateng dan juga taman makam pahlawan. Jalan pahlawan ini adalah salah satu penghubung menuju ke simpang lima. Di saat malam hari, tempat tersebut jadi kawasan wisata baru yang sangat ramai dengan pengunjung, apalagi di akhir pkan, Anda bisa menemukan banyaknya jajanan di sepanjang jalan ini. Trotoar jalan yang cukup luas dan juga tertata rapi merupakan keistimewaan jalan tersebut.

Ngarsopura night market, Solo

Inilah pasar malam yang ada di Solor yang mana secara ruti dibuka di hari Sabtu hingga Minggu, mulai jam 7 hingga 9 malam. Ngarsopura merupakan tempat berdagang yang hanya diperuntuhkan khususnya bagi mereka yang mempunyai KTP Solo, produk yang dijual di pasar malam satu ini diantaranya batik, kerajinan, souvenir, hingga dengan makanan kuliner khas Solo itu sendiri. Selain itu, di tempat ini Anda juga akan menjumpai live performance, seperti halnya tarian, jazz, atau pun musik etnik dari para penggiat seni yang ada di Solo.

inline_859_https://final.wisatafavorit.com/wp-content/uploads/2019/09/wisata-terkenal-di-jawa-tengah-1.jpg

Kampung batik laweyan, Solo

Dulunya, Kyai Agen Henis adalah seorang yang mengajari penduduk setempat tentang bagaimana tata cara membatik. Konon, usia kampung Laweyan tersebut jauh lebih tua dibandingkan keraton kasunanan, yang mana daerah Laweyan di Solo ini memang sudah eksis dengan batiknya sejak abad ke 16.

Taman nasional karimunjawa, Jepara

Hanya berjarak sekitar 83 km dari arah barat laut Jepara, Jawa Tengah, karimunjawa ini merupakan sebuah cagar alam laut yang telah dilindungi dan hingga kini disebut sebagai taman nasional karimunjawa. Karimunjawa adalah sebuah tempat wisata yang paling terkenal di Indonesia, dan menjadi salah satu destinasi wisata di Jepara yang paling menarik untuk  Anda kunjungi bersama anak-anak dan keluarga. Pengalaman wisata laut di Jawa Tengah yang paling menakjubkan bakal Anda temukan hanya di karimunjawa.

Nah, itulah tadi sekilas informasi menarik yang dapat kami bagikan kepada Anda semuanya tentang tempat wisata di Jawa Tengah paling terkenal. Semoga saja bisa bermanfaat dan menginspirasi.

Tinggalkan komentar