Wisatafavorit.com > Indonesia > Jawa Tengah > Keindahan Air Terjun Songgolangit Jepara

Keindahan Air Terjun Songgolangit Jepara

Menguak Legenda di Balik Keindahan Air Terjun Songgolangit Jepara  Anda ingin berlibur ke kota Jepara, tetapi masih bingung menentukan destinasi wisatanya? Artikel ini akan membantu Anda memilih salah satu destinasi wisata di kota ukiran ini. Air terjun Songgolangit Jepara bisa menjadi salah satu destinasi yang tepat untuk liburan Anda. Jika Anda masih merasa ragu untuk mengunjungi tempat yang indah ini, simak artikel ini!

inline_558_https://final.wisatafavorit.com/wp-content/uploads/2019/09/air-terjun-songgolangit.jpg

1. Sekilas mengenai Air Terjun Songgolangit

Istilah songgo berasal dari bahasa Jawa, Songgo berarti menopang atau menyangga. Songgolangit berarti yang menopang atau menyangga langit. Sehingga tidak heran, ketika Anda berkunjung ke tempat ini, Anda akan melihat air terjun ini tampak seperti penopang langit. Hal tersebut tentu saja berkaitan erat dengan penamaan air terjun. Hal tersebut menjadi dasar dari penyebutan air terjun yang terdapat di Jepara ini.

Air terjun yang ketinggiannya lebih dari 80 meter dengan lebar mencapai 2 meter dan kedalamannya mencapai 3 meter ini banyak dikunjungi wisatawan dari Jepara maupun dari luar Jepara. Pengunjung yang berkunjung ke air terjun ini bisa mandi atau sekadar bermain air saja, Anda tertarik mencobanya?

2. Mitos dan Legenda

Beredar sebuah mitos yang dipercaya dan didukung oleh masyarakat Jepara. Konon, Anda akan menjadi awet muda dan tampak lebih cantik. Bahkan aura Anda akan semakin terpancar jika Anda mandi di air terjun ini. Biarlah mitos tetap menjadi sebuah mitos yang tidak perlu Anda pertanyakan kebenarannya. Satu hal yang pasti, jika Anda mandi di tempat ini, tubuh Anda akan menjadi segar karena air yang Anda gunakan mandi adalah air alami dari alam. Anda ingin mencoba mandi di tempat ini?

Selain itu, air terjun Songgolangit Jepara juga menyimpan mitos larangan menikah antara desa Tunahan dan desa Blucu. Larangan menikah antara kedua desa tersebut tidak bisa lepas dari legenda yang beredar di kalangan masyarakat. Masyarakat takut jika melanggar larangan tersebut akan terjadi musibah yang menyeramkan.

inline_689_https://final.wisatafavorit.com/wp-content/uploads/2019/09/air-terjun-songgolangit.jpg

Konon, pada zaman dahulu ada sepasang kekasih yang berasal dari dua desa yang berbeda. Si laki-laki dari desa Tunahan, sedangkan si perempuan dari desa Blucu. Keduanya akhirnya menikah dengan restu dari kedua orang tua mereka. Pernikahan mereka begitu bahagia sebelum akhirnya terjadi sebuah peristiwa sepele yang terlalu dibesar-besarkan karena kesalahpahaman si lelaki

Malam itu, saat si lelaki tertidur lelap, istrinya sedang membereskan perkakas yang ada di dapur, tanpa sengaja si perempuan menyenggol sebuah kendi. Kendi tersebut pecah, membuat ibu mertuanya menegur si menantu secara baik-baik. Si lelaki yang hanya mendengar samar-samar menduga mereka sedang bertengkar. Lelaki yang penuh emosi tersebut mengajak istrinya untuk segera meninggalkan rumah malam itu juga. Ibunya sudah mengingatkan agar mereka tidak pergi di malam hari. Tapi lelaki tersebut tidak menggubrisnya dan tetap pergi menuju rumah orang tua istrinya. Alhasil, mereka terjatuh di pinggir kolam yang menjadi asal munculnya air terjun Songgolangit.

3. Akses Menuju Lokasi

Akses menuju desa Bluncu cukup mudah. Anda bisa menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Jalanan menuju lokasi sudah beraspal dan tidak bergelombang. Papan penunjuk jalan akan mempermudah Anda.

4. Harga Tiket

Harga tiket masuk Air Terjun Songgolangit Jepara sebesar Rp 1.500,00 saat hari biasa dan Rp 2.000,00 saat hari libur. Harganya ekonomis dan tidak akan menguras kantong Anda, bukan?

Tinggalkan komentar