Wisata Pantai Kuta Lombok – Ini bukan objek wisata pantai kuta di Bali, akan tetapi objek wisata pantai kuta di Lombok, yang letaknya ada di pesisir Pulau lombok bagian timur yang mampu menyimpan keindahan pesona yang pastinya tidak kalah menawannya dengan pantai kuta yang ada di Pulau Bali.
Daya pikat pesona alam yang sangat mengagumkan bisa Anda temukan tatkala berkunjung ke pantai kuta Lombok satu ini. Sebuah hamparan pasir putih dengan deburan ombak pada garis pantai serta pemandangan terumbu karang pada bagian tengahnya seolah-olah siap hipnotis Anda pada mahakarya Sang Pencipta yang sangat sempurna.
Jika dilihat secara administratif, objek wisata panta kuta di Lombok ini ada di sebuah desa Kuta, kecamatan Pujut, Lombok bagian tengah. Yang mana pantai tersebut memang terbilang cukup luas, dengan garis pantainya yang cukup panjang, yakni sekitar 7.200 m. Tepat di bagian barat pantai kuta, telah berdiri kokoh sebuah bukit yang bernama bukit mandalika.
Menikmati lanskap indah pantai kuta dari bukit mandalika
Menikmati indahnya objek wisata pantai kuta dari bukit mandalika di Lombok ini adalah momen yang paling menarik yang harus Anda dapatkan. Dengan ada di puncak bukit tersebut, Anda bisa saksikan horizon indah yang tengah terbentang di bagian depan mata dengan sebuah lanskap seantero pantai kuta yang berair bersih dan jernih. Bahkan tak hanya itu saja, dari puncak bukit mandalikan inilah Anda juga bisa melihat gugusan terumbu karang yang telah berdiri kokoh dan tegar dihempas aliran ombak laut. Apabila Anda memang ingin menghindari sinar matahari yang cukup terik pada saat menikmati panorama indah pantai kuta Lombok, maka cara terbaik adalah memanfaatkan adanya bukit mandalika ini. Anda bisa berteduh di sana sambil menikmatu panorama laut lepas.
Aktifitas menarik di objek wisata pantai kuta Lombok
Menghabiskan waktu wisata Anda di pantai kuta Lombok dengan berbagai aktifitas menarik pastinya jadi pengalaman yang sangat menyenangkan. Di pantai kuta Lombok inilah Anda bisa melakukan serangkaian kegiatan atau pun aktifitas menarik, seperti halnya surfing, snorkeling, atau pun bermain air serta pasir di pantai sembari menunggu momen sunset yang tampak sangat indah. Apabila Anda berjalan ke timur pantainya, sejauh 2 km, maka Anda akan dapat berjumpa dengan pantai lain yang bernamakan objek wisata pantai seger. Pantai seger ini masih menjadi bagian dari pantai kuta Lombok sebab ada di garis pantai yang sama.
Sebuah pemandangan yang sangat menakjubkan akan Anda dapatkan di objek wisata pantai seger tersebut. Pantai yang cocok sekali untuk kegiatan atau pun aktifitas surfing dan juga snorkeling . Anda juga bisa menemukan tempat penyewaan alat surfing dan juga snorkeling dengan mudah di sekitar area pantai tersebut, bahkan juga telah tersedia peralatan berselancar yang bisa Anda sewa.
Objek wisata pantai kuta Lombok ini tak hanya populer untuk wisatawan domestik saja, akan tetapi juga semakin sering dikunjungi oleh para penikmatn perjalanan mancanegara. Apabila Anda memang ingin menginap di kawasan wisata pantai kuta Lombok ini, juga sudah tersedia sejumlah penginapan atau pun hotel di sekitar pantai kuta atau pantai seger.
Demikianlah sedikit ulasan yang dapat kami informasikan kepada Anda tentang nikmati lanskap indah wisata pantai kuta Lombok dari bukit mandalika. Semoga bermanfaat.
Tinggalkan komentar
Anda harus masuk untuk berkomentar.