Rekomendasi Wisata Madura Terbaik Untuk Wisatawan – Tak kalah dengan tetangganya yaitu Surabaya yang punya banyak tempat wisata, Madura juga punya banyak tempat wisata. Selain Jembatan Suramadu yang sangat terkenal, masih banyak icon wisata Madura yang wajib Anda datangi ketika berwisata ke Madura.
Buat Anda yang memang masih belum pernah berkunjung ke Madura dan ingin menikmati sensasi wisata di Madura informasi rekomendasi wisata Madura terbaik untuk wisatawan ini harus Anda simak ya kawan! Kalau Anda berkunjung kesana dijamin deh akan banyak pengalaman yang Anda dapatkan dan akan banyak foto – foto alam indah yang bisa tersimpan di ponsel Anda J Itu bukan tujuan Anda? Oke cek langsung informasinya ya sobat!
Wisata Madura Terbaik
Wisata Pantai Sambilangan Madura
Anda suka wisata pantai? Kalau iya memang Madura adalah tujuan wisata terbaik untuk Anda. Disana ada sebuah pantai yang menentramkan, yaitu wisata Pantai Sambilangan Madura. Objek wisata yang satu ini memang sangat eksotis dengan pemandangan air laut yang sangat jernih dan beberapa batuan karang terlihat menghiasi wisata Pantai Sambilangan Madura ini. Yang paling menarik dari objek wisata Pantai Sambilangan ini adalah pesona sunsetnya yang sangat memukau. Tertarik berkunjung kesini?
Wisata Pantai Siring Kemuning Bangkalan
Wisata selanjutnya masih wisata pantai yang sangat direkomendasikan untuk Anda kunjungi di Bangkalan Madura sobat. Ada sekitar dua jalur jalan raya yang bisa Anda lalui pada ujung barat sampai dengan pada ujung timur Pulau Madura yakni pada jalur tengah dan juga pada jalur utara. Disini pemandangan indah yang menyejukkan mata dan pastinya tidak akan membuat mata Anda berkedip akan Anda saksikan. Bentang laut yang sangat luas dengan air lautnya yang berdebur dengan sangat tenang dan jernih akan menjadi teman baik Anda di wisata Pantai Siring Kemuning Bangkalan.
Taman wisata Museum Cakraningrat Bangkalan
Objek wisata yang satu ini lokasinya berada sekitar jalan Soekarno Hatta no 40 yang terdapat di kabupaten Bangkalan Madura. Objek wisata yang satu ini berada pada Kraton yang lokasinya berada pada deretan kantor pemerintahan kabupaten Bangkalan.
Wisata Bukit Geger Bangkalan
Untuk objek wisata ini lokasinya berada kurang lebih 30 km menuju arah tenggara kota Bangkalan tepatnya berada pada Desa Geger tepatnya kecamatan Geger. Disini pesona bukit yang sangat indah terbentang luas dan pastinya akan menyejukkan pandangan mata Anda.
Nah, itulah sedikit informasi yang kali ini bisa kami berikan untuk Anda. Semoga informasi diatas mengenai Wisata Madura Terbaik bermanfaat. Selamat berlibur.
Tinggalkan komentar
Anda harus masuk untuk berkomentar.